1. Kunci Sok
Kunci sok adalah alat yang dapat digunakan untuk pelepasan dan penggantian mudah baut/mur dengan menggabungkan berbagai macam pegangan dan sok, tergantung pada kondisi pengoperasian.
Pemakaian
Alat ini mencengkram baut/mur yang dapat dilepas atau diganti dengan set kunci sok.
1. Ukuran sok
Tersedia dalam dua ukuran: Besar dan kecil. Part yang besar mendapatkan momen yang lebih besar daripada yang kecil.
2. Kedalamam sok
Tersedia dalam dua tipe: Standar, dan dalam, yang mana lebih dalam 2 atau 3 kali daripada standar. Tipe dalam dapat dipakai pada mur yang ditonjolkan oleh baut, yang tidak sesuai dengan sok tipe standar.
3. Rahang
Tersedia dalam dua tipe: Heksagonal ganda dan heksagonal. Part heksagonal mendapatkan permukaan kontak yang besar dengan baut/mur, sehingga sangat sulit untuk merusak permukaan baut/mur.
2. Adaptor ( Sambungan )
Adaptor kunci sok |
2. Adaptor sok (Kecil - besar)
3. Sok dengan ukuran penggerak kecil
4. Sok dengan ukuran penggerak besar
Adaptor digunakan sebagai penghubung untuk mengganti ukuran penggerak segi empat sok (socket square drive).
Pilihlah adaptor sesuai dengan kondisi yang ada. Momen yang terlalu besar memberikan beban pada sok itu sendiri atau pada baut kecil. Momen harus diberikan sesuai dengan batas pengencangan yang ditentukan.
3. Universal Joint
Universal joint |
Tetap ada beberapa hal yang harus anda perhatikan jika menggunakan universal joint :
1. Jangan memberikan momen dengan pegangan dimiringkan ke sudut yang besar.
2. Jangan menggunakan untuk alat udara (air tool). Persambungan dapat menjadi terlepas, sehingga tidak dapat menyerap ayunan putaran, dan menyebabkan kerusakan pada alat, part atau kendaraan.
4. Batang Sambungan
batang sambuangan kunci sok |
1. Dapat digunakan untuk melepas dan mengganti baut/mur yang diletakkan terlalu dalam untuk dicapai.
2. Batang Persambungan dapat juga digunakan untuk menaikkan alat dari permukaan datar untuk mempermudah jalan masuk.
5. Pegangan Pemintal
Pegangan pemintal |
Pegangan ini digunakan untuk melepas dan mengganti baut/mur dimana dibutuhkan momen yang besar. Rahang sok memiliki pergerakan engsel, yang memungkinkan sudut pegangan disetel untuk mencocokkan dengan kunci sok. Keuntungan pegangan ini dibanding dengan alat yang lain adalah pegangan ini dapat bergeser memanjang dan memendek, sehingga memungkinkan panjang cengkeraman diganti.
PERHATIAN:
Geser pegangan sampai berbunyi klik pada posisi penguncian sebelum penggunaan. Bila pegangan tidak pada posisi penguncian, maka pegangan dapat bergeser ke dalam atau ke luar selama penggunaan. Hal ini dapat merubah posisi pengerjaan teknisi dan mengarah pada cidera.
6. Pegangan Bergeser
Pegangan bergeser |
Pegangan ini dapat digunakan dengan dua cara dengan menggeser bagian penggerak sok.
1. Bentuk-L: Untuk momen tinggi
2. Bentuk-T: Untuk kecepatan naik
7. Rachet
rachet |
2. Pengencangan
Penggunaan rachet sangat mudah, caranya putar tuas pengesetan ke kanan untuk mengencangkan baut/mur dan putar ke kiri untuk mengendorkannya. Baut/mur dapat diputar ke satu arah tanpa perlu memasang kembali kunci sok.
Kunci sok dapat dikunci dengan sudut balik kecil, sehingga memungkinkan pengerjaan di tempat terbatas.
PERHATIAN:
Jangan memberikan momen yang berlebihan. Hal ini dapat merusak konstruksi pasak.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar